oleh

Pasokan Vaksin Covid19 Habis, Bima Arya Sambut Pulang Tanpa Recall

Bogor, – Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan jika persediaan vaksin Covid-19 habis, pihaknya akan mengimbau masyarakat untuk pulang kampung tanpa booster.

Hal itu dikatakan Bima Arya usai menghadiri acara peluncuran wifi gratis di Alun-Alun Kota Bogor, Kamis (31/3/2022), dilansir beritasatu.com.

Kata dia, saat ini Pemerintah Kota (Pemkot Bogor) tengah mengusahakan ketersedian vaksin booster di Kementerian Kesehatan, juga Provinsi Jawa Barat.

Baca Juga  AHMAD KAILANI, Ketua Umum PERISAI PRABOWO: "Patuhi Himbauan Bapak Prabowo, Jangan Pancing Rakyat Marah"

“Memang (booster) ini menipis ketersediaannya, sekarang masih difokuskan untuk vaksin kedua. Jadi yang booster terhenti dulu sekarang,” papar Bima.

Terkait vaksin booster menjadi salah satu syarat untuk mudik saat Lebaran nanti, Bima menilai tidak bisa menahan orang untuk mudik ke kampung halaman.

“Kalau sudah tidak ada (vaksin booster) ya silakan saja mudik. Menurut saya, ya kalau tidak ada bagaimana? Masa orang tidak mudik gara-gara tidak booster, mudik saja menurut saya sih,” tambahnya.

Baca Juga  Kemendikbudristek: Delapan Aspek yang Harus Dunia Pendidikan Vokasi Hadapi

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Bogor progres vaksinasi booster per Rabu (30/3/2022) telah menyuntikan 148.968 orang atau baru 18,1% dari 819.444 sasaran.

Dengan waktu sekitar satu bulan lebih menjelang Lebaran nanti, Bima optimisti Pemkot Bogor bisa memaksimalkan waktu untuk melakukan vaksinasi booster sejauh ketersediaan vaksin tersedia.

“Lebaran masih satu bulan lebih lagi, masih cukup waktu lah menurut saya. Tetapi kalaupun nanti mudik tidak booster, ya mudik saja menurut saya,” tambah Bima.

Baca Juga  Wakil Walikota Bekasi: Pelayanan Kependudukan Gratis

Progres vaksinasi dosis pertama, Kota Bogor sudah menyuntikkan 850.170 orang atau 103% dan dosis kedua 748.512 orang atau 91,3%.(*/cr2)

News Feed