oleh

Presiden Jokowi Minta Agar Anggota Gerakan Pramuka Jangan Sampai Lupakan Identitas Bangsa

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak anggota Gerakan Pramuka di seluruh Indonesia jangan sampai melupakan identitas bangsa, mengamalkan nilai-nilai Pancasila yang sehati, menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan merawat kebinekaan.

Ajakan itu disampaikan Kepala Negara saat menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Pramuka ke-60 secara daring dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu (14/8/2021). “Jangan pernah lupa dengan identitas bangsa, membangun karakter kebangsaan yang kokoh, mengamalkan nilai-nilai Pancasila yang sejati, menjaga NKRI, dan merawat kebinekaan,” kata Kepala Negara.

Baca Juga  KSAD Jenderal Dudung Periksa Langsung Kesiapan Prajurit Yang Akan Tugas ke Papua

Ia juga menitipkan pesan kepada seluruh anggota Pramuka agar giat belajar di mana saja dan kapan saja dengan siapa saja. “Kuasai ilmu pengetahuan dan teknologi setinggi-tingginya,” katanya.

Presiden Jokowi mengungkapkan, anggota Gerakan Pramuka harus bersikap adaptif, mengejar kemajuan teknologi, mengikuti perkembangan zaman dengan cepat, fleksibel, dan cerdik. “Pramuka Indonesia harus selalu optimistis melihat masa depan, terus membangun harapan tentang kejayaan Indonesia. Salam Pramuka,” kata Presiden Jokowi.

Baca Juga  Gelar Rakernas 2021 Dibuka Presiden Jokowi, HIPMI Komitmen Dorong Anggota Terlibat Aktif Inovasi & Teknologi

Hadir pada kesempatan itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainuddin Amali, Ketua Umum Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Budi Waseso, seluruh ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka, dan para anggota Gerakan Pramuka di berbagai daerah di Tanah Air. (*/cr2)

Sumber: bantensiberindo.co

News Feed